Pilihan Mobil Penumpang Bekas Terbaik di Indonesia

Pilihan Mobil Penumpang Bekas Terbaik di Indonesia – People carrier adalah mobil yang paling pas jika Anda membutuhkan akomodasi ekstra. Keunggulan daya angkutnya bisa jadi solusi terbaik sebagai transportasi keluarga besar. Inilah pilihan mobil bekas mobil penumpang MPV di Indonesia.

Kali ini akomodasi bisa dikatakan segalanya. Memilih mobil yang sanggup menampung banyak penumpang ataupun barang tentu menjadi tawaran yang begitu menggoda. Meskipun beberapa mobil tersebut memiliki citra mobil komersial.

Dengan kelebihannya itu, jika Anda memiliki keluarga yang terdiri dari banyak orang dan mempunyai hobi plesiran, mobil jenis people carrier adalah pilihan yang pas. Di lain sisi, dalam sudut pandang yang berbeda kendaraan ini pun mendukung untuk keperluan bisnis. Jadi pilihan di tangan Anda.

Konsumsi bahan bakar hemat juga menjadi perhatian Jaldayat. Kenapa? Pastinya akan membantu menekan pengeluaran budget nantinya.

Sehingga aktivitas liburan lebih menyenangkan. Jika Anda berminat, di pasar mobil bekas kebanyakan mobil ini tergolong masih mudah dijumpai dan cenderung tidak sulit untuk mencarinya dalam kondisi terbaik. Berikut beberapa informasi penting mengenai rekomendasi dan Pilihan Mobil Penumpang Bekas Terbaik yang pernah ada di Indonesia.

Pilihan Mobil Penumpang Bekas Terbaik di Indonesia

Nissan Evalia XV A/T

Posisi pertama pesaing kuat Mobil Penumpang Bekas Terbaik dari kubu Nissan adalah Evalia. Model kabin yang mengotak menjanjikan kapasitas angkut. Sementara tampang depan dengan lampu utama yang pipih bersudut tajam membuat Evalia terlihat menarik.

Sayangnya Nissan Evalia belum dilengkapi AC double blower. Tapi jangan khawatir, Anda tinggal meningkatkan kecepatan blower AC untuk meratakan seluruh udara dingin di kabin. Evalia memiliki pintu geser yang memudahkan akses ke dalam kabin. Selain itu, bantingan suspensi Evalia tergolong empuk karena menggunakan per daun.

Baca Juga:  Pilihan Mobil Bekas Bermesin Turbo Terbaik di Indonesia

Tahun : 2012-2014
Mesin : 1.498 cc 4-silinder, 109 Hp
Harga : Rp 120 jutaan

Keunggulan : Model menarik, konsumsi BBM, performa mesin
Kelemahan : Kaca pintu geser, C belum double blower

Suzuki APV GX A/T

Sejak awal kemunculannya, Suzuki APV termasuk mobil yang banyak diburu oleh pembeli. Alasannya sederhana yaitu mampu menampung penumpang hingga 8 orang. Jok baris ketiganya juga masih memberikan ruang kaki yang cukup bahkan lega untuk rata-rata penumpang dewasa Asia.

Konsumsi BBM memang tidak bisa disebut irit. Tapi yang menggembirakan mesinnya termasuk kuat dan bertenaga. Ground clearance yang tinggi juga memberi keuntungan ketika harus menghadapi jalan berlubang. Pun begitu dari soal perawatan APV yang mudah karena suku cadang banyak dijual disertai jaringan servis luas.

Tahun : 2012- 2014
Mesin : 1.493 cc 4-silinder, 105 Hp
Harga : Rp 90 jutaan

Keunggulan : Daya angkut 8 orang, banyak varian, tenaga kuat
Kelemahan : Konsumsi BBM, bantingan kaku, belum pintu geser

Mitsubishi Maven

Layaknya Toyota Avanza dengan Daihatsu Xenia. Maven juga memiliki model dan rancang bangun yang serupa seperti Suzuki APV. Aplikasi mesin di kolong memberikan ruang kabin yang lapang. Sehingga soal kegunaan bisa difungsikan sama dengan kembarannya itu.

Hanya saja harga suku cadang Maven relatif lebih tinggi ketimbang APV lantaran Mitsubishi mengunakan mesin Colt T120SS 12 valve. Mitsubishi pun tidak melakukan ubahan berarti, sehingga ia jarang diminati oleh konsumen dalam negeri. Soal pengendaraan, visibilitas ke depannya mumpuni karena posisi duduk pengemudi agak tinggi.

Tahun : 2010
Mesin : 1.468 cc 4-silinder, 87 Hp
Harga : Rp 60 jutaan

Keunggulan : Akomodasi penumpang, ground clearance tinggi, visibilitas
Kelemahan : Populasi tidak sebanyak Suzuki APV, suspensi keras

Daihatsu Gran Max

Rasanya sangat pas memilih mobil ini untuk keperluan usaha. Mempunyai tampilan lebih segar dari pendahulunya yaitu Espass. Grand Max juga sama-sama mempunyai pintu geser sebagai daya tarik. Sehingga akses masuk-keluar kabin menjadi mudah dan praktis.

Baca Juga:  Pilihan Crossover Bekas 200 Jutaan Terbaik

Karena unit yang Jaldayat rekomendasikan ini bermesin 1.300 cc, maka potensi efisiensi BBM-nya juga lebih besar. Ruang kabin Gran Max juga menjadi favorit karena lapang. Kemudian jika diperlukan sebagai transporter untuk angkut barang mobil ini bisa dibilang jagonya.

Banyak pebisnis yang jatuh hati karena itu. Meskipun bantingan agak kaku, toh kaki-kaki Gran Max kuat. Andal ketika harus membawa beban berat.

Tahun : 2011-2012
Mesin : 1.298 cc 4 silinder, 86 Hp
Harga : Rp 80 jutaan

Keunggulan : Harga, kepraktisan, kabin lapang
Kelemahan : Bantingan suspensi keras, model kurang menarik

Daihatsu Luxio X A/T

Memiliki karakter sebagai mobil pekerja keras dan masih satu basis dengan Daihatsu Gran Max, Luxio juga unggul dalam hal angkut barang. Tapi di kelas yang sama sebagai people carrier ia memiliki tampang lebih menarik ketimbang saudaranya itu.

Karena kaki-kakinya lebih lentur dan kebanyakan orang memakainya dengan mobilitas tinggi disertai beban relatif lebih berat, perlu perhatian lebih saat melakukan servis. Untuk perawatan berkala, Luxio tergolong mudah karena didukung dengan jaringan servis Daihatsu yang luas. Akses masuk-keluar kabin juga mudah meski mekanisme pintu gesernya belum elektris.

Tahun : 2012-2013
Mesin : 1.495 cc 4-silinder, 97 Hp
Harga : Rp 100 jutaan

Keunggulan : Kabin luas, pintu geser, bantingan suspensi
Kelemahan : Posisi mengemudi kurang ergonomis, kaki-kaki lemah

Hyundai H-1 CRDi A/T

Hyundai H-1 termasuk salah satu MPV yang mempunyai keunggulan soal akomodasi. Hal yang menarik adalah ia sangat lega dan bisa mengakomodir penumpang hingga 12 orang. Tentu dengan kelebihannya itu akan sangat membantu jika Anda senang plesiran bersama keluarga dan saudara ataupun kerabat.

Baca Juga:  Pilihan Mobil 4x4 Bekas dengan Kemampuan Offroad Mumpuni

Sayangnya di dalam negeri citra mobil Korea masih kalah pamor, Tapi jika itu bukan persoalan besar untuk Anda, ia tetap nyaman ditumpangi. Kerja suspensinya tergolong empuk. Performa mesin H-1 juga mumpuni. Dengan torsi yang mencapai 392 Nm, cukup membuat ia perkasa meski bermuatan penuh.

Tahun : 2012
Mesin : 2.497 cc 4-silinder turbo diesel, 170 Hp
Harga : Rp 200 jutaan

Keunggulan : Torsi besar, akomodasi penumpang, bantingan suspensi
Kelemahan : Limbung, pintu geser belum elektris

Isuzu Panther Grand Touring

Nama Isuzu Panther sudah tidak asing lagi di kalangan pecinta diesel. Populasinya di pasar mobil bekas terbilang mudah ditemukan.

Panther telah melakukan perubahan dengan menaikkan kapasitas mesin menjadi 2.500 cc direct injection dan menambahkan turbocharger agar lebih agresif dan irit. Tenaganya memang tidak besar hanya 86 Hp dengan torsi 191 Nm, namun perawatannya sangat mudah dan murah.

Tampilannya dari masa ke masa tidak banyak perubahan besar, khususnya dimensi. Namun, pada varian Grand Touring penampilannya lebih segar dan ditambahkan beberapa fitur kamera parkir yang terkoneksi dengan head unit. Interior generasi terakhir juga mempunyai desain lebih baik seperti bahan kulit pada panel pintu.

Tahun : 2013 – 2014
Mesin : 2.500 cc 4-silinder turbo diesel, 86 Hp
Harga : Rp 150 jutaan

Keunggulan : Kenyamanan, konsumsi BBM, populasi
Kelemahan : Fitur, pengendalian, suspensi mengayun

Demikian beberapa informasi penting mengenai rekomendasi dan Pilihan Mobil Penumpang Bekas Terbaik yang pernah ada di Indonesia. Baca juga:

Rekomendasi Mobil Keluarga Irit dan Murah