Pilihan Mobil Hatchback Bekas Harga 20-40 Jutaan


Pilihan Mobil Hatchback Bekas Harga 20-40 Jutaan – Perkembangan dunia otomotif di Indonesia terlihat sangat maju pada akhir-akhir ini khususnya setelah adanya gempuran dari berbagai pabrikan yang memasuki segmen LCGC. Sehingga berimbas kepada penjualan mobil bekas di tanah air. Memang telah banyak pengamat otomotif yang berspekulasi akan hal ini.

Namun turunnya harga mobil bekas tersebut tak dapat terelakkan. Bagi pemilik mobil bereputasi buruk, hal ini menjadi musibah besar karena depresiasi harga yang terjadi bisa dikatakan cukup besar. Disisi lain, calon konsumen mobil bekas yang ingin naik kasta merasa bahagia berkat adanya penurunan harga yang cukup signifikan.

Membeli mobil baru merupakan dambaan semua orang. Tak hanya merasa bangga, mobil baru juga terbebas dari biaya servis besar-besaran karena banyak pabrikan yang berani memberikan garansi mesin hingga 5 tahun. Anda hanya dibebankan biaya servis berkala saja dan tidak dipusingkan akan gangguan pada sektor mesin.

Akan tetapi sebagian orang merasa berat untuk membeli mobil baru karena kekurangan dana. Apalagi harus membelinya melalui jasa leasing, dapat dipastikan harganya melambung hingga 50% dari harga tunai atau cash. Sehingga banyak calon konsumen yang memilih opsi membeli mobil bekas secara cash karena ini adalah pilihan yang paling worthed.

Maka untuk itu, bagi Anda yang memiliki budget minim dan ingin memiliki mobil hatchback atau city car yang terkenal ringkas dan lebih lincah dalam kemacetan, berikut adalah pilihan hatchback murah dengan rentang harga 20 juta hingga 40 jutaan yang telah Jaldayat sajikan berdasarkan reputasi terbaik hingga terendah.

Baca Juga:  Pilihan Sedan Mewah Jerman Bekas Terbaik di Indonesia

Para kandidat di bawah ini merupakan pemain lama dan kebanyakan diproduksi sebelum tahun 1995. Berikut beberapa informasi penting mengenai Rekomendasi Pilihan Mobil Hatchback Bekas Harga 20-40 Jutaan yang ada di Indonesia.

Pilihan Mobil Hatchback Bekas Harga 20-40 Jutaan

Toyota Starlet Kotak (25 – 35 Juta)

Siapa yang tidak kenal dengan Starlet Kotak. Mobil yang memiliki reputasi tertinggi jika dibandingkan hatchback 80-an lainnya ini masih digemari hingga sekarang. Selain bodynya yang klasik, Starko juga sangat mudah dimodifikasi berkat hadirnya berbagai part aftermarket dari luar negeri. Untuk suku cadangnya terbilang sangat terjamin dan harganya juga murah.

Baca selengkapnya : Spesifikasi dan Harga Toyota Starlet Kotak EP70/EP71

Honda Civic Wonder Hathback (20-30 juta)

Civic Wonder hatchback menduduki peringkat kedua. Mobil dengan kode SB3 ini merupakan rival bebuyutan dari Starlet Kotak di atas. Untuk desain bodi luar, keduanya terlihat hampir sama karena mengandalkan desain mengkotak. Hanya saja Civic Wonder terlihat lebih ceper karena konstruksinya dibangun berdasarkan platform sedan. Selain itu, Civic Wonder hatchback memiliki keunikan dimana desain totalnya menyerupai setrika sehingga namanya di tanah air lebih dikenal sebagai Civic Setrika.

Baca selengkapnya : Spesifikasi dan Harga Honda Civic Setrika.

Suzuki Amenity/Eleny (30-40 juta)

Posisi berikutnya diamankan oleh Suzuki. Tidak seperti jaman sekarang, nama Suzuki di era 80-90an sangat disegani karena banyak produknya yang menjadi flagship killer. Salah satunya adalah Suzuki Cultus yang merupakan varian Amenity yang dijual di benua Eropa dengan nama Cultus dengan mengadopsi mesin DOHC injeksi. Sedangkan yang dijual di tanah air masih  menggunakan mesin SOHC berpengabut karburator.

Baca selengkapnya : Spesifikasi dan Harga Suzuki Amenity / Eleny

Suzuki Forsa (20 jutaan)

Suzuki Forsa merupakan varian hatchback Suzuki yang dijual sebelum lahirnya Suzuki Amenity. Mobil ini memiliki desain yang paling mungil di antara kandidat lain. Tak hanya sampai disitu, mesin yang diusungnya juga sama seperti Suzuki Carry yang telah terbukti ketangguhannya ketika digunakan sebagai armada angkot. Masalah ketersediaan sparepart mesin tidak usah diragukan. Selain mudah ditemukan, harganya juga sangat-sangat murah dan dijual di berbagai pelosok daerah.

Baca selengkapnya : Spesifikasi dan Harga Suzuki Forsa.

Mazda Trendy Hatchback (20-30 juta)

Sebelum memasuki era millenium, nama Mazda juga terbilang cukup harum di tanah air. Jika dibandingkan kandidat lain, fitur yang dibawa oleh Mazda Trendy telah berteknologi canggih di masanya. Contohnya adalah speedometer digital serta fitur kelistrikan penting lainnya seperti power window dan electric mirror.

Baca selengkapnya : Spesifikasi dan Harga Mazda 323 Trendy Hatchback

Daihatsu Charade Winner (30 jutaan)

Daihatsu Charade Winner merupakan versi hatchback dari Daihatsu Charade Classy yang masuk dalam segmen midsize sedan. Jika dibandingkan para kompetitor, mobil ini memiliki desain paling jelek dan sama sekali tidak enak dipandang. Namun dari sisi lain, Charade Winner memiliki kekuatan pada harga sparepart dan mudahnya perawatan mesin sehingga membawanya mampu bersaing hingga sekarang.

Baca selengkapnya : Spesifikasi dan Harga Daihatsu Charade Winner.

Mazda Capella Hatchback (30 jutaan)

Mazda Capella duduk di posisi terakhir. Sebenarnya, mobil ini masuk ke dalam segmen sedan liftback. Karena banyak yang mendeskripsikannya sebagai hatcback maka kami masukkan dalam artikel ini. Mazda Capella HB memiliki nilai lebih pada performa mesin, kenyamanan luar biasa serta fitur interiornya yang sangat melimpah. Namun banyak calon konsumen ogah memilihnya sebagai tunggangan karena konsumsi BBMnya yang boros serta minimnya ketersediaan sparepart.

Baca selengkapnya : Spesifikasi dan Harga Mazda 626 Capella HB.

Demikian beberapa informasi penting mengenai Rekomendasi Pilihan Mobil Hatchback Bekas Harga 20-40 Jutaan yang ada di Indonesia.. Pilihlah bedasarkan keinginan Anda tanpa mengesampingkan masalah utama dari mobil tua yaitu sparepart. Semoga membantu. Baca juga :

Baca Juga:  11 Mobil Bekas Terlaris di Indonesia

Rekomendasi Hatchback 40-60 Jutaan